Opening

Welcome and Assalamu'alaikum . . .

Rabu, 16 November 2011

Prakerin Kerja di PT. Pakoakuina

SMK N 2 Klaten adalah sekolah yang menerapkan sistem program diklat 4 tahun, yang 3 tahun di fokuskan untuk materi & practice full in school dan yang 1 tahun terakhir difokuskan untuk magang atau istilahnya praktek kerja industri.
Entri ini saya mau bercerita sedikit tentang pengalaman praktek kerja industri saya di Pako Group tepatnya di PT. Pakoakuina Car Wheel Karawang, Kawasan Industri Surya Cipta. Perusahaan ini bergerak di bidang automotive wheel rim manufacturing ( produksi komponen automotive velg mobil ).
Singkat cerita, saya prakerin di perusahaan ini tapi sudah status karyawan kontrak, soalnya dari awalnya memang ditujukan untuk jadi karyawan kontrak. Saya sangat bersyukurakan kesempatan itu.
Penempatan awal prakerin di Production Die Shop ( Pembuatan cetakan/dies ), akan tetapi eh saya malah ditarik ke bagian HRD Training.
Memang sangat tidak nyambung dengan jurusan dan background saya. Tapi alhamdulilah saya bisa menyesuaikan. Dan saya sangat bersyukur, di departemen ini ilmunya luar biasa hebat, saya jadi mempunyai soft skill, bisa belajar sistem manufacturing walaupun hanya basicnya, banyak kenal dengan BOD ( Board Of Director ), dan yang paling penting karena tiap hari saya bergaulnya dengan Top Management otomatis pola pikir saya juga banyak perubahan dari yang awalnya cuma sederhana jadi sedikit kompleks.
Job Desc saya sampai saat ini pun masih confusing, karena nggak jelas banget !. tapi secara garis besarnya kayak gini :
  1. Memfasilitasi materi ( memberi training ) calon Man Power produksi baru.
  2. Koordinasi dengan pihak terkait tentang MP baru.
  3. Memastikan MP dan User link and Match.
  4. Training Existing ( Training sore ).
  5. Training Off Day.
Selanjutnya saya prakerin di pako selam kurang lebih 5,5 bulan ( setengah bulan training, dan 5 bulan dari kontrak ) padahal kontrak saya 1 tahun dari bulan Juli 2011-bulan Juni 2012.



From the left : Mr. Hendy (with glasses), Mr. Iman, Mr. Ahya (wah racetho gambare), Next Side from the front : Mr Andri, Mr. Heri, Mr. Agus S, and Mr. Dody.




Foto kenangan ketika saya di Pako
Akhir bulan November 2011 insyaAllah saya sudah resign, dan rencana mau mencoba melamar kerja di PT. Showa Cikarang selama 3 bulan. Seandainya diterima alhamdulilah, kalau tidak ya alhamdulillah berarti itu belum rejeki saya dan Allah pasti memberikan saya yang lebih baik insyaAllah. Terus sisi positifnya kan saya jadi bisa fokus untuk beasiswa bidik misi ataupun polman astra.
Aamiin ya Allah ya robbal'alamin.

4 komentar:

  1. mau tanya apa kenal bapak eko susilo di pako karawang ??

    BalasHapus
  2. kalo saya kenal pak eko susilo

    BalasHapus
  3. Maaf mau tanya pak, saya mau mengajukan KP (kerja praktek) S1 Teknik mesin apa bisa di PT PAKO karawang?

    BalasHapus
  4. Mau nanya dong kalo magang di pakoakuina itu fasilitas yang kita dapat apa saja ya ?

    BalasHapus

Cari Blog Ini